Medan - Pendiri sekaligus Ketua umum PB Pendawa Indonesia H.Ruslan SH didampingi Sekjen PB Pendawa Edy Rianto SE menerima kunjungan silaturahmi dari DPW Pendawa Provinsi Jawa Timur (Jatim), di pesanggrahan pendawa, Selasa (1/10).
Dalam arahannya H.Ruslan mengatakan, segera bentuk dan bangun tertib organisasi konsolidasi paguyuban pendawa sampai ke basis akar rumput, dengan merangkul para tokoh masyarakat, agama dan budaya.Dan bangun kemitraan dengan Forkopinda Prov Jawa Timur dengan melakukan audiensi.
Ditempat yang sama, Ketua DPW Pendawa Jawa Timur mas Sugeng Santoso didampingi M.Misbahuddin dan abdul Karim menyatakan siap untuk menjalankan tertib organisasi, konsolidasi, program kerja dan sosialisasi pendawa di Jawa Timur dengan merangkul segala lapisan masyarakat. Umtuk itu kami mohon doa restu serta dukungan moral dari PB Pendawa Indonesia.Salam paseduluran.rel
Posting Komentar